Title
Implementasi Peraturan Tentang Pengelolaan Hutan Lindung: Studi Kasus Di Kabupaten Pangkep Dan Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan (view : 324x)
Author
Anggota :
Penulis lain :
Indah Novita Dewi, Achmad Rizal HB, Priyo Kusumedi
Journal Info
Journal Name : Jurnal Analisis Kebijakan Kehutanan |
Volume : 07 | No. : 3 | Year : 2010
Abstract
Pengelolaan hutan dilakukan dan dikembangkan dengan berpedoman pada peraturan perundang-undangan. Faktanya pengelolaan hutan yang telah dilaksanakan bertahun-tahun justru menghasilkan kerusakan hutan yang makin parah. Oleh sebab itu dalam rangka perbaikan tata kelola kehutanan, sangat perlu dilakukan kajian pada aspek peraturan perundang-undangan. Dari penelitian yang telah dilakukan didapatkan informasi bahwa secara kontekstual, isi dari pasal-pasal yang terkait dengan pengelolaan hutan lindung pada PP 6/2007 jo PP 3/2008 relatif mudah dipahami. Pada PP 38/2007 masih terdapat ketimpangan pembagian wewenang antar pemerintah pusat, pemerintah propinsi dan pemerintah kabupaten/kota. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa masih terdapat kesenjangan pelaksanaan peraturan perundang-undangan tentang pemanfaatan hutan lindung dan implementasinya baik di Kabupaten Pangkep maupun Kabupaten Maros di Propinsi Sulawesi Selatan.
File :
Download (hits : 140x)